blog 1

ARTIKEL

Namun, tahukah Anda bahwa aktivitas Work From Home atau bekerja dari rumah juga memungkinkan kita untuk melakukan berbagai kebiasaan yang tanpa disadari bisa membuat badan lebih mudah terasa pegal dan mengalami nyeri otot.

Lebih Sering Nyeri Ketika #dirumahaja? Yuk, Mulai Hilangkan Beberapa Kebiasaan Ini

Menyelesaikan berbagai pekerjaan dan menghabiskan banyak waktu #dirumahaja adalah cara paling sederhana yang bisa kita lakukan untuk memutus rantai persebaran COVID-19. Namun, tahukah Anda bahwa aktivitas Work From Home atau bekerja dari rumah juga memungkinkan kita untuk melakukan berbagai kebiasaan yang tanpa disadari bisa membuat badan lebih mudah terasa pegal dan mengalami nyeri otot. Kira-kira apa saja ya kebiasaan yang harus kita hindari ini? Simak penjelasannya berikut ini.

Terlalu Sering Mengangkat Beban yang Berat

Beberapa kebiasaan di rumah seperti olahraga angkat beban, mengangkat galon, mengangkat furnitur rumah seperti kursi dan meja, atau menggendong anak dalam waktu yang lama bisa menjadi penyebab badan lebih mudah terasa pegal dan muncul nyeri otot dengan lebih mudah. Pasalnya, dalam kondisi inilah otot tubuh dipaksa untuk bekerja lebih keras dibanding biasanya dan jika dilakukan secara berulang maka akan memperparah rasa nyeri pada otot. Saat nyeri otot mulai terasa, ada baiknya segera berhenti beraktivitas dan meluangkan waktu untuk mengistirahatkan tubuh. Bila perlu, berikan pijatan ringan dan mengompres bagian yang terasa nyeri dan pegal menggunakan handuk yang direndam air dingin untuk mengurangi rasa nyerinya.

Tidak Memerhatikan Posisi Duduk Saat Bekerja #dirumahaja

Menghabiskan banyak waktu untuk duduk dan bekerja di depan layar komputer secara tidak sadar juga memicu timbulnya nyeri otot dan badan pegal, terutama di bagian leher, pundak, punggung, dan pinggang. Hal ini biasanya muncul akibat posisi duduk yang lama-kelamaan membungkuk sehingga membuat punggung merasa tidak nyaman dan kelelahan setelah bangun. Untuk mencegah timbulnya nyeri otot akibat terlalu lama duduk membungkuk bahkan tak sedikit pula yang bekerja di depan komputer sambil tidur tengkurap, pilihlah kursi yang bisa mendukung Anda agar bisa duduk tegak, memberikan jeda waktu untuk melakukan peregangan di sela waktu bekerja, atau bisa juga bekerja menggunakan standing table agar tubuh tetap tegak lurus.

Menonton Televisi Sambil Tiduran

Bagi beberapa orang, menonton televisi di dalam kamar dengan posisi tidur adalah hal yang menyenangkan untuk dilakukan di sela waktu bekerja atau setelah menyelesaikan pekerjaan. Namun tahukah bahwa justru hal ini bisa menimbulkan nyeri leher dan juga gangguan mata. Untuk itu, pastikan untuk menonton televisi dalam posisi duduk tegak dengan jarak pandang antara 2,5 hingga 3 meter untuk menjaga kesehatan mata.

Kurang Berolahraga

Kurangnya berolahraga juga menyebabkan otot tubuh terasa kaku dan menimbulkan rasa nyeri. Biasanya gejala ini muncul akibat terlalu banyak menggunakan gadget, mengetik saat bekerja, dan kurang berolahraga. Untuk mencegahnya, coba lakukan gerakan peregangan di sela kesibukan untuk merileksasi otot yang tegang. Beberapa contoh gerakannya adalah:

  • Meluruskan kedua tangan ke atas, kemudian mengaitkan jari kedua tangan dan tarik ke atas dan tahan selama 15 detik. Lakukan gerakan ini sebanyak tiga kali untuk melemaskan otot bahu yang tegang akibat bekerja terlalu lama di depan layar.
  • Ambil posisi berdiri, kemudian bungkukkan badan dengan tangan menjulur ke bawah. Kaitkan jari kedua angan, tarik ke bawah usahakan menempel lantai. Tahan selama 15 detik dan lakukan berulang sebanyak tiga kali. Latihan ini bertujuan untuk melemaskan otot punggung dan pinggang yang tegang.

Tidak Menjaga Asupan Makanan

Saat bekerja dari rumah, kita akan cenderung lebih banyak makan makanan yang ada di rumah, terutama camilan. Jika hal ini dilakukan tanpa kontrol yang baik, maka tubuh akan kekurangan asupan nutrisi yang baik untuk sendi dan otot tubuh, seperti kalsium, vitamin C, vitamin D, protein, dan antioksidan yang mengakibatkan tubuh menjadi mudah lelah, terasa pegal, dan muncul nyeri otot yang mengganggu aktivitas sehari-hari selama #dirumahaja.

Lalu, apa yang harus dilakukan saat badan pegal dan nyeri otot saat #dirumahaja?

Selain dengan meluangkan waktu untuk beristirahat, cara lain yang bisa Anda lakukan adalah dengan minum obat pereda nyeri otot dan badan pegal linu seperti NEO rheumacyl Oralinu. Kandungan bahan alami yang berasal dari tanaman herbal di dalamnya efektif meredakan nyeri sendi dan pegal akibat terlalu banyak melakukan pekerjaan berat atau duduk terlalu lama di depan layar komputer selama bekerja dari rumah. Tidak hanya mencegah nyeri sendi dan pergal linu, NEO rheumacyl oralinu juga mengandung esktrak jahe, kunyit, dan ginseng yang berkhasiat untuk meningkatkan daya tahan tubuh.

Hadir dalam kemasan sachet, NEO rheumacyl Oralinu sangat praktis dikonsumsi di mana saja dan kapan saja. Oleh karena itu, obat pereda nyeri otot ini sangat cocok untuk menjadi salah satu persediaan obat-obatan di rumah. Selama pandemi seperti saat ini, Anda bisa mendapatkan NEO rheumacyl Oralinu dengan lebih mudah dan aman melalui E-commerce kesayangan seperti Shopee, Tokopedia, Blibli, Lazada, JDID, dan Gogobli sekarang juga.

SHARE ON :