blog 1

ARTIKEL

Hal ini tentunya menuntut kekuatan fisik yang memadai, sehingga tak heran jika Anda akan merasakan sensasi badan pegal setelah naik motor dalam waktu yang cukup lama. Jika Anda termasuk salah satu yang memiliki hobi touring, simak beberapa tips yang bisa

Hobi Touring Motor? Simak Cara Mengatasi Badan Pegal Setelah Naik Motor Berikut Ini

Selain bersepeda, saat ini touring menggunakan sepeda motor kembali menjadi tren dan banyak dilakukan di akhir pekan untuk melepas penat setelah bekerja. Namun, sesuai dengan namanya, touring motor terkadang memakan waktu yang tidak sebentar. Biasanya sih, butuh waktu lebih dari satu hari untuk bisa menyelesaikan rangkaian tournya. Hal ini tentunya menuntut kekuatan fisik yang memadai, sehingga tak heran jika Anda akan merasakan sensasi badan pegal setelah naik motor dalam waktu yang cukup lama. Jika Anda termasuk salah satu yang memiliki hobi touring, simak beberapa tips yang bisa dilakukan untuk mengatasi pegal-pegal dan kelelahan akibat touring.

Mengatasi Badan Pegal Setelah Naik Motor dengan Istirahat Cukup

Baik sebelum maupun sesudah touring, ada baiknya untuk meluangkan waktu seharian untuk beristirahat dan olahraga ringan. Manfaatkan waktu sebaik mungkin untuk membebaskan diri dari segala macam urusan pekerjaan dan lebih fokus untuk mempersiapkan stamina untuk berkendara dalam waktu dan jarak yang cukup panjang. Hal yang juga tidak kalah penting untuk diperhatikan adalah menghindari begadang di malam hari. Umumnya, waktu tidur yang disarankan untuk orang dewasa adalah selama 6-8 jam setiap malamnya agar dapat kembali beraktivitas dengan baik keesokan harinya, meningkatkan fokus, menjaga daya tahan tubuh, dan juga mampu mengurangi risiko penyakit kronis.

Penuhi Asupan Nutrisi

Hingga saat ini, masih banyak orang yang melewatkan waktu makan dengan alasan sedang buru-buru atau karena belum merasa lapar. Namun, alasan ini tentu tidak akan berguna jika Anda hobi touring. Pasalnya, saat menempuh perjalanan panjang, Anda tentu akan kehilangan banyak tenaga. Di sinilah nutrisi dari makanan sangat penting untuk menggantikan energi yang hilang. Beberapa makanan yang bisa Anda konsumsi diantaranya sayur bayam dengan kandungan antioksidan dan asam nitrat yang tinggi untuk membantu membangun jaringan otot agar lebih kuat dan sehat.

Menghidrasi Tubuh

Selain makanan sebagai sumber tenaga, pastikan tubuh mendapatkan asupan oksigen yang cukup dengan cara menghidrasi tubuh melalui air mineral. Air mineral inilah yang akan menggantikan cairan yang terbuang melalui keringat selama touring berlangsung. Pastikan untuk membawa persediaan air minum yang cukup, ya!

Selain minum air mineral yang cukup, Anda juga bisa mengonsumsi beberapa jenis minuman lain yang baik untuk otot tubuh, seperti wedang jahe, jus wortel yang kaya akan vitamin dan antioksidan, serta jamu kunyit asam yang dipercaya mampu meredakan pegal linu secara alami.

Memijat Tubuh

Setelah selesai memenuhi rangkaian touring, Anda bisa mengatasi badan pegal setelah naik motor dengan memijat tubuh, terutama di bagian tangan, kaki, pundak, dan punggung. Untuk bisa merasakan manfaat pijatan yang maksimal, Anda bisa pergi ke tempat spa atau tempat khusus reflexology satu hari setelah touring. Dengan begini, otot tubuh kembali rileks dan bisa melanjutkan rutinitas dengan lebih bersemangat.

Minum Obat Pereda Pegal Linu

Badan pegal linu setelah naik motor juga bisa diatasi dengan minum obat pereda pegal linu seperti NEO rheumacyl Tablet. Kandungan formula aktif Paracetamol dan Ibuprofen di dalamnya dipercaya sejak lama mampu meredakan nyeri otot dan pegal linu akibat aktivitas yang cukup berat. Nah, obat ini sangat cocok untuk Anda bawa selama touring, karena hadir dalam kemasan tablet praktis sehingga bisa langsung diminum saat badan mulai terasa pegal. Untuk mendapatkannya pun sangat mudah, Anda bisa membelinya di Alfamart terdekat atau mendapatkannya secara online di Tempo Store Official melalui Ecommerce kesayangan seperti >Shopee, Tokopedia, >Blibli & >Lazada lho!

Source: Merdeka.com

SHARE ON :