blog 1

ARTIKEL

Cedera pada pergelangan kaki cukup sering terjadi pada banyak orang. Meskipun sering disebut sebagai ‘Cedera Olahraga’ bukan hanya atlet yang bisa mengalaminya.

Pertolongan Pertama Cedera Pada Pergelangan Kaki

Cedera pada pergelangan kaki cukup sering terjadi pada banyak orang. Meskipun sering disebut sebagai ‘Cedera Olahraga’ bukan hanya atlet yang bisa mengalaminya. Siapa saja bisa mengalaminya, namun pria berusia 15-24 tahun lebih sering mengalaminya. Cedera pergelangan kaki terjadi karena 3 jenis jaringan (atau salah satunya) rusak, yaitu tulang, ligamen, atau tendon. Pergelangan kaki adalah tempat bertemunya tiga tulang Anda, tibia, fibula, dan talus. Tulang-tulang ini diikat pada sendi pergelangan kaki dengan ligamen yang merupakan ‘pita’ atau jaringan elastis yang menjaga tulang sehingga bisa menggerakan pergelangan kaki dengan normal. Sedangkan tendon merekatkan otot ke tulang sehingga pergelangan dan telapak kaki dapat bergerak fleksibel dan persendian tetap stabil.

Ketika terjadi Cedera Pergelangan Kaki, sendi pergelangan kaki Anda berada dalam posisi terpelintir jauh dari yang seharusnya. Sebagian besar cedera terjadi saat sedang melakukan aktivitas olahraga atau berjalan di atas permukaan yang tidak rata sehingga memaksa kaki dan pergelangan bergeser ke posisi yang tidak wajar. Menggunakan alas kaki yang kebesaran dan sepatu bertumit tinggi juga bisa menyebabkan cedera pergelangan kaki.

Setelah mengalami cedera pergelangan kaki, Anda bisa melakukan langkah-langkah pertolongan pertama berikut ini: }

  1. Istirahat. Segera hentikan aktivitas yang sedang Anda lakukan. Luruskan kaki Anda dan istirahatkan pergelangan kaki untuk mencegah cedera yang lebih parah dan menjaga agar bobot tubuh tidak membebani pergelangan kaki
  2. Kompres es. Menggunakan es dapat mengurangi pembengkakan dan memberikan sensasi mati rasa untuk meredakan sakit.
  3. Bebat. Membebat pergelangan kaki yang cedera dengan perban elastis akan membantu menjaga agar bagian yang cedera tidak bergerak
  4. Angkat kaki. Mengangkat pergelangan kaki yang cedera setidaknya setingkat jantung Anda dapat mengurangi pembengkakan dan rasa sakit.
  5. Oleskan. Gunakan NEO rheumacyl Anti Inflammation pada bagian yang cedera untuk meredakan nyeri tak tertahankan, nyeri otot dan sendi yang disertai bengkak, kemerahan dan radang sendi sehingga pergerakan menjadi lancar kembali.


Untuk memastikan jenis cedera yang Anda alami, rabalah perlahan-lahan bagian yang cedera. Jika ada bagian yang patah tulang maka biasanya akan terasa lembut saat disentuh dan terlihat tidak sesuai dengan posisi yang seharusnya (misalnya terlihat bengkok). jIka ini yang Anda alami, segera temui dokter untuk mendapatkan perawatan lebih lanjut. Dokter mungkin menyuruh Anda menggunakan gips serta menggunakan alat bantu jalan untuk beberapa waktu. Tangani dengan tepat agar tidak semakin parah ya!

SHARE ON :